Apakah anda sering mengalami pusing berkunang-kunang yang datang secara tiba-tiba.? Jika memang benar, bisa saja gejala tersebut merupakan gejala dari anemia. Nah untuk mengatasi anemia silahkan anda simak pembahasan kami berikut ini, karena ada 6 Buah Yang Bisa Mengatasi Anemia yang wajib anda ketahui.
Anemia adalah suatu kondisi ketika tubuh kekurangan sel darah yang mengandung hemoglobin untuk menyebarkan oksigen ke seluruh organ tubuh. Dengan kondisi tersebut, penderita biasanya akan merasa letih dan lelah, sehingga tidak dapat melakukan aktivitas secara optimal.
Anemia dapat terjadi dalam jangka waktu pendek maupun panjang, dengan tingkat keparahan ringan sampai berat. Pengobatan anemia ini bervariasi tergantung pada penyebabnya. Anemia dapat diobati dengan mengonsumsi suplemen secara rutin atau prosedur pengobatan khusus.
Gejala Anemia
- Badan terasa lemas dan cepat lelah.
- Kulit terlihat pucat atau kekuningan.
- Detak jantung tidak beraturan.
- Napas pendek.
- Pusing dan berkunang-kunang.
- Nyeri dada.
- Tangan dan kaki terasa dingin.
- Sakit kepala.
- Sulit Berkonsentrasi.
- Insomnia.
- Kaki kram.
Pada awalnya, gejala anemia sering kali tidak disadari oleh penderita. Gejala anemia akan semakin terasa apabila kondisi yang diderita semakin memburuk. Konsultasi pada dokter sebaiknya dilakukan jika seseorang kerap merasakan lelah tanpa sebab yang jelas.
Jika anda ingin mengonsumsi obat / suplemen penambah darah, ikuti resep dokter. Karena ada sebuah penelitian yang dilakukan oleh peneliti dari National Heart and Lung Institute di Imperial College London, dimana penelitian tersebut menguji efek dosis tinggi dari obat penambah darah pada sel endotel manusia, yang menghubungkan arteri dan vena. setelah sepuluh menit menyuntikkan obat penambah darah dosis tinggi pada sampel kultur sel tersebut, para peneliti menemukan tanda-tanda terjadinya kerusakan DNA di dinding pembuluh darah vena dan arteri.
"Hati-hati dalam mengonsumsi obat / suplemen penambah darah yang tidak dengan resep dokter, karena dapat merusak DNA."
Inilah 6 Buah Yang Bisa Mengatasi Anemia
Jika anda takut akan efek samping dari obat / suplemen penambah darah, berikut ini ada 6 buah yang bisa anda coba untuk membantu meningkatkan produksi sel darah merah atau untuk mengatasi anemia. 6 buah tersebut diantaranya adalah :
1. Jeruk
Jeruk mengandung asam folat yang tinggi. Nah, hal inilah yang membuat jeruk jadi salah satu makanan penambah darah yang ampuh karena asam folat sendiri dapat membantu tubuh untuk membuat sel darah merah baru. Menurut USDA National Nutrition Database for Standard Reference, kandungan asam folat dalam satu gelas jeruk sebesar 31,5 mcg.
Tidak hanya kaya asam folat, jeruk nyatanya juga dapat menyerap zat besi pada tubuh karena buah satu ini kaya akan kandungan vitamin C. Zat besi merupakan komponen sel darah merah yang membantu pengikatan oksigen sehingga mempercepat pembentukan sel darah merah.
2. Kismis
Buah kering satu ini ternyata juga dapat membantu Anda menambah darah. Hal ini karena adanya kandungan zat besi dalam kismis. Dalam 2/3 gelas kismis mengandung zat besi sekitar 2 gram.
Anda pun bisa menikmati buah kering ini dengan berbagai cara, seperti ditambahkan dalam kue, sereal, oatmeal, dan lainnya. Hal ini tentu dapat memudahkan Anda dalam mendapatkan sumber zat besi.
3. Anggur
Sama seperti jeruk, anggur juga jadi salah satu buah yang kaya asam folat. Dalam satu gelas anggur, diketahui mengandung 21 mcg asam folat. Tidak hanya itu, meski bentuknya kecil, buah satu ini juga ternyata mengandung vitamin A yang membantu pembentukan sel darah merah.
4. Stroberi
Stroberi mengandung antioksidan yang tinggi sehingga dapat membantu tubuh dalam memproduksi sel darah merah. Kandungan antioksidan dalam buah yang banyak disukai orang, terutama kaum wanita, ini juga berguna untuk melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas, loh!
5. Wortel
Wortel sering disebut sebagai buah yang kaya vitamin A. Ya, kandungan vitamin A dalam bentuk retinol pada buah berwarna oranye ini berperan untuk membantu tubuh dalam memproduksi sel darah merah sekligus mengantar oksigen ke sel-sel tubuh.
Agar memaksimalkan produksi sel darah merah dalam tubuh, Anda disarankan untuk makan wortel minimal dua kali per minggu.
6. Semangka
Satu lagi buah yang dapat menjadi makanan penambah darah adalah semangka. Satu potong buah semangka ukuran sedang diketahui mengandung zat besi sebanyak 1,5 gram. Selain itu, semangka juga mengandung vitamin C, yang merupakan nutrisi penting untuk memudahkan tubuh dalam menyerap zat besi. Jadi, dalam sekali makan, Anda bisa mendapatkan kedua manfaat ini.
Nah itulah 6 buah yang bisa anda coba untuk meningkatkan produksi sel darah merah untuk mengatasi dan mencegah anemia. Selain dengan 6 buah diatas, ada juga obat herbal yang mampu mengatasi dan mengobati anemia secara alami dan aman tanpa efek samping berbahaya. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai obat herbal anemia, silahkan anda kunjungi di
Obat Penambah HB Darah
TERIMAKASIH TELAH MENYIMAK ARTIKEL KAMI SAMPAI TUNTAS. JIKA ARTIKEL INI BERMANFAAT, SILAHKAN SHARE KE TEMAN-TEMAN, KELUARGA DAN KERABAT ANDA YANG SEDANG MEMILIKI PENYAKIT ANEMIA.